Home » , » Ibu Bayi Tabung Pertama Meninggal Dunia

Ibu Bayi Tabung Pertama Meninggal Dunia


Ibu dari bayi tabung pertama Lesley Brown, meninggal dunia pada 6 Juni 2012, pada usia 64 tahun. Ia dimakamkan pada hari Rabu (20/6/2012), kemarin.

Lesley Brown, selama ini menetap di kota Bristol, Inggris, dan mengukir sejarah, saat melahirkan bayi perempuan, Louise, pada Juli 1978 dengan mengikuti program IVF.

Ia mengikuti program tersebut, lantaran ia dan suaminya belum juga mendapatkan anak selama sembilan tahun.

"Ia melakukan ini semata-mata karena ia ingin memiliki keluarga, dan kami sangat kehilangan," ujar Louise Brown, seperti dikutip dari BBC, Kamis (21/6/2012).

Program tersebut merupakan lanjutan dari teknik bayi tabung dikembangkan oleh Patrick Steptoe dan Robert Edwards.

Keduanya kemudian mendirikan klinik di Cambridge, Inggris, yang mengkhususkan pada pengembangan teknik IVF dua tahun setelah kelahiran Louise.

"Keberanian dan kegigihannya membuat jutaan perempuan di dunia memiliki kesempatan menjadi ibu. Ia perempuan yang lembut. Kami akan selalu mengingatnya," ujar Direktur klinik, Macamee.

Pada 2008 Nyonya Brown mengatakan ia ingin sekali memiliki anak hingga bersedia melakukan apa saja agar bisa hamil.

"Saya sangat bersyukur keinginan menjadi ibu akhirnya terwujud berkat teknik bayi tabung. Tanpa teknik ini saya tidak akan menjadi ibu dan nenek," katanya.

0 komentar: